04 Februari 2022

Pre-Order Buku 50 Resep Hidangan Internasioal ala Just Try & Taste


50 Resep Hidangan Internasional JTT

Hai, hai hai! Setelah vakum beberapa tahun akhirnya saya bikin buku masak lagi. Kali ini bersama penerbit Gramedia Pustaka Utama. Ada 50 resep berisikan menu hidangan internasional yang pernah saya post baik di blog maupun di Instagram. Semua resepnya belum pernah dibukukan ya, jadi berbeda dengan resep pada 6 (enam) buku sebelumnya.

Buku masih dalam masa Pre-Order. Jadi bisa segera pesan online ke Gramedia Pustaka Utama di Shopee Mall ya. Karena masa pre-order ini jumlah buku terbatas dapat harga diskon yang mayan banget.

Yuk buruan pesan yaaa!

Terima kasih dan sukses selalu!



19 Januari 2022

Mengadopsi Kucing - Intermezo (1)


Mengadopsi Kucing  Just Try and Taste

Jika satu saat saya mendapatkan kesempatan untuk memelihara hewan di rumah, maka ayam, kelinci, bahkan kambing masuk ke dalam list untuk itu. Bukan kucing. Definitely, bukan kucing. Saya akui, saya bukan pecinta kucing. Bahkan seandainya suatu saat jiwa ini terketuk untuk memelihara pet, maka anjing atau ikan koi akan lebih dipertimbangkan. Tapi kucing dan hobi gardening yang saya sukai sepertinya susah untuk dipertemukan. Jadi ketika dulu rekan kantor saya, Mbak Fina, yang punya 10 ekor kucing di rumahnya sibuk bercerita tentang pet peliharaannya yang dia sebut 'My Pucy', dengan nada penuh sayang dan compassion, saya hanya nyengir kuda. Ketika dia menunjukkan foto salah satu kucingnya di hand-phone sambil berkata, "Ini si Ganteng, Ndang. Cakep kan? Ini paling ganteng dari semua kucing gue." Saya sambil menggaruk-garuk kepala yang tidak gatal ini, berusaha keras untuk mengerti, dari sudut sebelah mana kucing kampung abu-abu loreng bertubuh tinggi langsing ini disebut ganteng. Lucu, mungkin. Lucu adalah kata yang umum kita sematkan jika berbicara tentang kucing. Kucing lucu pun dalam benak saya haruslah berbulu tebal, gendut, bermuka bulat dengan hidung agak sedikit pesek, plus ekor tebal seperti sikat botol. Hm, jenis kucing British Shorthair bernama Coconut yang video You Tubenya sering sekali saya tonton.

Mengadopsi Kucing  Just Try and Taste

07 Januari 2022

Resep Spicy Wonton Soup


Resep Spicy Wonton Soup JTT

Happy New Year 2022! Terlambat? Ah, masih di bulan Januari kan ya, jadi suasananya masih tahun baru. Tahun ini harapan saya hanyalah diberikan kesehatan, tak ingin muluk-muluk menargetkan diri dengan goal ini dan itu. Terlalu banyak harapan akan jadi beban, jadi kita lalui saja selangkah demi selangkah bersama hari. Malam tahun baru lalu area kompleks perumahan saya super heboh, kembang api yang diledakkan lebih dahsyat dari tahun-tahun sebelumnya. Lebih lama dan juga lebih bersaing antar kompleks. Suara jeritan dan teriakan orang-orang disepanjang jalan kompleks juga lebih kencang dan riuh. Saya justru melalui hari itu  dengan  membereskan rumah, sibuk dengan sapu, kain lap dan alat pel sejak pagi hari. Rumah super kotor karena jarang dibersihkan, apalagi sejak renovasi atap rumah di area belakang dua bulan lalu, lantai makin kumuh dari kondisi yang memang sudah kumuh. Badan ini terasa remuk redam, dan kaki pegal linu karena menunda membersihkan rumah berarti menimbun pekerjaan itu di satu hari. Jadi saat pukul dua belas malam tiba saya terkapar di kasur menikmati sejuknya AC dan segarnya wangi sprei yang baru diganti. 

Resep Spicy Wonton Soup JTT

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...