21 April 2011

Resep Quiche Bayam & Tuna


Resep Quiche Bayam & Tuna JTT

Saya pernah menyebutkan mengenai makanan bernama quiche sebelumnya ketika  saya memposting artikel mengenai puff pastry. Nah, adonan puff pastry yang saya buat minggu lalu saya kreasikan menjadi dua macam hidangan, yaitu Peach Puff Pastry dengan cita rasa manis - anda bisa klik resepnya disini - dan Quiche Bayam & Tuna yang saya posting resepnya kali ini, untuk mereka yang suka dengan makanan yang asin dan gurih. Keduanya membuktikan betapa flexible-nya kulit pastry untuk diolah menjadi aneka makanan yang lezat. Untuk resep cara membuat puff pastry, anda bisa klik di Membuat Adonan Untuk Kulit Pastry (Butter Puff Pastry) yang pernah saya posting sebelumnya. 

Resep Quiche Bayam & Tuna JTT

Quiche, merupakan salah satu jenis makanan klasik yang berasal dari Perancis, walaupun kata quiche sendiri berasal dari bahasa Jerman yang artinya cake. Quiche merupakan makanan yang dimasak dengan cara dipanggang, terbuat dari pastry crust/kulit pastry yang berisi telur, susu atau krim. Biasanya kulit pastry dipanggang terlebih dahulu sebelum bahan-bahan lain ditambahkan. Bahan makanan seperti sayur-mayur, irisan daging yang telah dimasak, atau keju seringkali juga ditambahkan sebelum quiche dipanggang. Secara umum, quiche merupakan jenis pie yang terbuka (open pie) - karena permukaannya tidak ditutup dengan adonan kulit pastry -  namun quiche bisa diberi tambahan variasi seperti irisan tomat atau potongan kulit pastry yang dibentuk aneka motif sebagai hiasan. 

Resep Quiche Bayam & Tuna JTT

Untuk membuat quiche ini, sebelum adonan telur dimasukkan, panggang puff pastry hingga mengembang dan kecoklatan pada permukaannya. Jika puff pastry kurang matang maka adonan isi yang basah akan menyebabkan lapisan kulit bagian bawah menjadi terlalu lembab sehingga sulit mengembang menjadi kulit pastry yang berlapis-lapis sebagaimana lapisan kulit yang terletak ditepi. Kondisi ini yang terjadi pada quiche saya. Karena terburu-buru ingin cepat selesai, kulit pastry yang masih setengah matang - berwarna putih kekuningan - saya isi dengan adonan telur, akibatnya kulit bagian bawah ogah mengembang. Walaupun rasanya tetap lezat namun tetap saja tidak sesuai dengan harapan. 

Ketika permukaan quiche tampak mengeras dan telur tidak lagi mengeluarkan gelembung-gelembung udara (mendidih) maka keluarkan quiche dari oven agar keju leleh yang ditabur pada permukaannya tidak hangus. Atau jika quiche telah setengah matang, tutup permukaannya dengan alumunium foil untuk menghindari keju atau permukaan quiche menjadi over baked/gosong. Jika ada adonan telur yang tersisa, anda bisa sulap menjadi telur dadar alias fritata, resepnya bisa anda klik di Fritata Bayam & Tuna yang pernah juga saya posting beberapa waktu yang lalu.

Berikut resep Quiche Bayam & Tuna untuk anda.

Resep Quiche Bayam & Tuna JTT

Quiche Bayam & Tuna
Resep puff pastry diadaptasikan dari buku Baking with Passion by Baker & Spice - Puff Pastry. Adonan telur resep hasil modifikasi sendiri. 

Untuk 1 loyang pie, diameter + 25 cm 

Bahan:
- 1 lembar puff pastry untuk loyang pie bongkar diameter + 25 cm (klik disini untuk resep kulit pastry-nya)

Bahan & bumbu adonan telur:
Bahan:
- 3 buah telur, kocok lepas
- 60  gram daun bayam kukus setengah matang, rajang kasar
- 1/2 buah sosis sapi, iris memanjang 1 x 2 cm
- 100 gram tuna, kukus dan suwir kecil

Bumbu:
- 3 bawang putih, cincang halus
- 2 bawang merah, cincang halus 
- 3 butir cabai merah, rajang halus
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sendok teh garam (tambahkan jika kurang asin) 
- 1 sendok teh kaldu bubuk 
- 2 batang daun bawang, rajang halus
- 20 gram keju mudah meleleh, potong-potong ukuran 2 x 2 cm (saya menggunakan merk Kraft mudah meleleh)

Cara membuat:
Panaskan oven, set disuhu 200'C, letakkan loyang di tengah oven. Olesi mentega pada permukaan loyang pie bongkar pasang ukuran. 

Siapkan 1 lembar puff pastry, ketebalan + 1 cm. Letakkan kulit pastry di loyang, tekan-tekan agar masuk dan pas ke dalam loyang dengan menggunakan ujung-ujung jari tangan. Rapikan dan potong sisa adonan di bagian pinggirnya. Tusuk-tusuk permukaan kulit pastry dengan garpu. Tutup dengan alumunium foil, rapatkan. Masukkan 1 gelas beras ke dalam pastry. Fungsinya sebagai pemberat saat pastry di panggang, sehingga permukaan pastry tetap rata dan tidak menggelembung disana sini. Beras bisa anda ganti dengan butiran lainnya seperti jagung atau kedelai. 

Resep Quiche Bayam & Tuna JTT
Resep Quiche Bayam & Tuna JTT
Resep Quiche Bayam & Tuna JTT

Panggang kulit pastry selama + 30 menit atau hingga permukaannya menjadi kecoklatan dan mengembang. Angkat, sisihkan beras dan lepaskan alumunium foilnya. 

Resep Quiche Bayam & Tuna JTT
Nah, yang ini kurang matang ya

Sambil menunggu kulit pastry matang, kita siapkan adonan telurnya.

Adonan telur:
Siapkan wajan, panaskan 2 sendok makan minyak, tumis bawang merah, bawang putih dan cabai hingga harum. Masukkan tuna, sosis, merica, pala, garam dan kaldu bubuk. Aduk-aduk hingga rata. Angkat dan dinginkan.

Resep Quiche Bayam & Tuna JTT

Kosok telur menggunakan mangkuk besar, masukkan bahan tumisan dan bayam, aduk rata. Cicipi rasanya, tambahkan garam jika kurang asin. Tuangkan adonan telur ke mangkuk pastry, tata dengan garpu agar bahan tersebar merata ke seluruh permukaan pastry. Taburi dengan keju Kraft. 

Resep Quiche Bayam & Tuna JTT
Resep Quiche Bayam & Tuna JTT
Resep Quiche Bayam & Tuna JTT

Panggang di oven dengan suhu 185'C  selama 20 menit, kemudian tutup permukaannya dengan alumunium foil dan lanjutkan memanggang selama 25 menit atau hingga telur matang dan permukaannya tampak mengeras. Keluarkan dari oven dan dinginkan. 

Resep Quiche Bayam & Tuna JTT

Lepaskan quiche dari loyang, letakkan di piring dan potong-potong sesuai selera. Quiche lezat disajikan dengan saus sambal botolan. Yummy!

Sources:
Buku Baking with Passion dari Baker & Spice - Puff Pastry
Wikipedia - Quiche



12 komentar:

  1. saya bikin ini mbak, nyontek resep ini. kata suami saya... enak banget. thanks resepnya. next, mau coba yang lain ah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Enak dan sehat Mba hahahha, yah walau mentega di kulitnya juga banyak wakaka, thanks sharingnya ya mba ^_^

      Hapus
  2. Mba, mau tanya dong. Kan setau saya bayam bagusnya dikonsumsi dlm waktu 5 jam saja. Dan tdk bs dihangatkan lagi. Jadi kalo g pake bayam, gantinya apa ya? (Ika, bekasi)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Pakai brokoli dan kembang kol juga oke kok Mba, atau ganti dengan wortel dan kentang yang direbus dulu.

      Hapus
  3. Mba Endang, klo kulit puff beli jadi bisa atau ngga?

    BalasHapus
  4. Ketinggalan bgt deh saya... Baru mau nyoba ini tahun 2014 . . . Wkwkwkwk
    Warnanya cantik pake bgt Mba... dah kebayang rasanya...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hai Mba Evi, gak papa ketinggalan Mba asalkan masih bisa nyusul hehhehe. Thanks ya! Sukses selalu.

      Hapus
  5. Mba...mau tanya dong...tunanya bisa diganti ayam ga? Trus klo ganti ayan ada penyesuaian bumbu mba?

    BalasHapus
  6. Menggugah selera banget ini mbak..oia,kalo tuna diganti daging sapi apa bisa mba? Bumbux apa disesuaikan kyk gmn ato tidak perlu? Trus kalo bayam diganti pake wortel fan kentang,potonganx dadu ato kyk gimana? Makasih sebelumx ya... ��

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hai mba, bisa pakai daging sapi cincang, bumbunya sama atau silahkan disesuaikan selera. sayuan bs pakai apapun mba, tdk masalah yay

      Hapus

PEDOMAN BERKOMENTAR DI JTT:

Halo, terima kasih telah berkunjung di Just Try and Taste. Saya sangat menghargai feedback yang anda berikan, terutama mengenai eksperimen dalam mencoba resep-resep yang saya tampilkan.

Komentar yang anda tuliskan tidak secara otomatis ditampilkan karena harus menunggu persetujuan saya. Jadi jika komentar anda belum muncul tidak perlu menulis komentar baru yang sama sehingga akhirnya double/triple masuknya ke blog.

Saya akan menghapus komentar yang mengandung iklan, promosi jasa dan penjualan produk serta link hidup ke blog anda atau blog/website lain yang anda rekomendasikan yang menurut saya tidak relevan dengan isi artikel. Saya juga akan menghapus komentar yang menggunakan ID promosi.

Untuk menghindari komentar/pertanyaan yang sama atau hal yang sebenarnya sudah tercantum di artikel maka dimohon agar membaca artikel dengan seksama, tuntas dan secara keseluruhan, bukan hanya sepotong berisi resep dan bahan saja. Ada banyak info dan tips yang saya bagikan di paragraph pembuka dan jawaban di komentar-komentar sebelumnya.

Satu hal lagi, berikan tanda tanya cukup 1 (satu) saja diakhir pertanyaan, tidak perlu hingga dua atau puluhan tanda tanya, saya cukup mengerti dengan pertanyaan yang diajukan.

Untuk mendapatkan update rutin setiap kali saya memposting artikel baru anda bisa mendaftarkan email anda di Dapatkan Update Via Email. Atau kunjungi Facebook fan page Just Try and Taste; Twitter @justtryandtaste dan Instagram @justtryandtaste.

Semoga anda menikmati berselancar resep di Just Try & Taste. ^_^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...